BERITA

Musim Hujan Datang, Dinkes Mintai Waspadai Demam Berdarah


DENPASAR - Hampir seluruh kabupaten/kota di Bali kini sudah turun hujan meski tidak sampai hujan lebat. Namun, ada satu hal yang perlu diwaspadai adalah penyakit demam berdarah.

“Memasuki musim hujan perlu diwaspadai meningkatnya kasus demam berdarah karena populasi nyamuk akan bertambah,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali dr Ketut Suarjaya, Minggu (8/12) petang.

Dia pun meminta agar masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan. Terutama di wilayah yang berpotensi dengan genangan air.

Seperti di selokan dan lainnya. Hal ini penting, karena ruang-ruang tersebut menjadi wilayah ternak dari nyamuk. 

“Untuk itu perlu diantisipasi dengan meningkatkan kebersihan lingkungan agar jangan menjadi sarang nyamuk,” terangnya. 

Posting Komentar

0 Komentar